
Kab.Bekasi (spb/01/10/2018). Ratusan buruh PT Surya Sukses Adi Perkasa (PT SSAP) melakukan mogok kerja di depan perusahaan. Buruh yang tergabung dalam serikat buruh GSPB-KPBI (Gabungan serikat perjuangan buruh) melakukan mogok sejak pagi hari menuntut hak-hak normative yang dilanggar oleh perusahaan.
Hak-hak normative yang dituntut buruh sesuai dengan undang-undang ketenagakerjaan dan peraturan lainnya, akan tetapi bertahun-tahun tidak diberikan oleh perusahaan. Sehingga para buruh membentuk alat perjuangan yang disebut serikat buruh dan berafiliasi dengan federasi GSPB.
Menurut kronologis yang kami terima bahwa setelah serikat buruh terbentuk dan melakukan sosialisasi, beberapa kali buruh mengajak perusahaan untuk melakukan musyawarah atau perundingan untuk mencari solusi, akan tetapi pihak perusahaan menolak alias tidak mau melakukan musyawarah dengan berbagai alasan.
Lebih lanjut diuraikan dalam kronologi bahwa buruh mempersoalkan kejelasan status hubungan kerja seperti PKWT dan magang, menurut buruh Magang dan PKWT seharusnya tidak diterapkan oleh perusahaan karena tidak sesuai hukum yang berlaku maka seharusnya diangkat menjadi buruh dengan status karyawan tetap (PKWTT). Akan tetapi pihak perusahaan tetap tidak mau memberikan kepastian hubungan kerja terhadap buruhnya dan akhirnya buruh mendapatkan balasan berupa Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) terhadap pengurus dan anggota serikat buruh yang sedang berusaha meminta hak-hak normativenya sebagaimana yang diatur dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Setelah dilakukan PHK oleh perusahaan terhadap 100 orang buruh akhirnya mereka tidak diperbolehkan untuk bekerja seperti biasanya. Atas hal itu melalui serikat Buruh melakukan mogok kerja di depan perusahaan dengan tujuan perusahaan mau menjalankan hukum yang berlaku dan mempekerjakan kembali para buruh yang ter-PHK.
Selain buruh PT SSAP aksi massa tersebut mendapatkan solidaritas dari serikat buruh yang lain, pagi tadi hingga siang menjelang tampak hadir Kang Jajat wakil ketua cabang FPBI kabupaten bekasi bersama anggotanya memberikan semangat perjuangan terhadap buruh PT SSAP. (**js).